Mama papa dikasih liat amandel plus kelenjar adrenoid yang dikerok dokter (supaya nggak ngorok lagi plus kaka sering nafas lewat mulut-terhalang di dekat hidungnya). Masyaallah, besar sekali!!!!
Nggak lama kaka didelivery ke kamar. Masih segukan nangis. Suster wanti - wanti supaya kaka dilarang batuk, bersin dan nangis. Takut perdarahan. Nggak lama suster kirim eskrim. Mestinya senang ya...
Kaka bobok terus. Mama nunggu kaka. Dede, papa dan mbak pulang. Karena hari sabtunya kaka bagi raport. Sampai pagi lelap sekali boboknya. mama juga jadi ikutan lepal. zzzz... zzz ....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar